Sebagai pemain PES Mobile tentu kalian perlu mengamankan akun dengan cara menautkan akun PES 2021 ke Google Play. Nah, bagi para pemain baru mungkin belum tahu seperti cara melakukannya.
Tenang, melalui artikel berikut kami bakal menjelaskan secara lengkap langkah-langkah menautkan akun PES 2021 ke Google Play. Cara ini sangat mudah dan tidak memerlukan syarat khusus dalam bentuk apapun.
Dengan cara menghubungkan akun pada Google Play maka kalian tidak perlu khawatir jika suatu saat ingin ganti perangkat. Intinya semua data akun dari PES 2021 tidak akan hilang.
Selain menautkan akun ke Google Play, sebagai pemain kalian juga bisa MENAUTKAN AKUN KE KONAMI ID. Namun untuk kali ini kami akan khusus membahas tata cara menautkan akun ke Google Play. Untuk tutorialnya bisa kalian simak selengkapnya dibawah ini.
Cara Menautkan Akun PES 2021 Ke Google Play
Seperti kami singgung diatas bahwa proses menautkan akun dalam permainan PES 2021 penting demi keamanan akun. Salah satu metode untuk menautkan akun adalah ke Google Play.
Namun sebelum melakukan proses tersebut, kalian perlu Login ke Google Play terlebih dahulu. Selain itu, pastikan bahwa email yang terdaftar di Google Play belum pernah tertaut dengan akun PES Mobile lainnya. Jika tidak ada masalah dengan kedua hal tersebut, sekarang ikuti tata cara dibawah ini untuk menyalin akun PES 2021 pada Google Play :
1. Buka Permainan PES 2021 Mobile
Pertama-tama silahkan buka aplikasi permainan PES 2021 Mobile di smartphone.
2. Masuk ke Tab Ekstra
Setelah itu masuk ke Tab Ekstra di pojok kanan.
3. Pilih Dukungan
Pada halaman berikutnya silahkan pilih menu Dukungan.
4. Buka Data Tautan
Sekarang buka Data Tautan.
5. Tautkan akun ke Google Play
Untuk menghubungkan akun ke Google Play silahkan ketuk menu Tautkan Data Menggunakan Google Play.
6. Tap OK
Jika sudah, di layar akan muncul pop-up bertuliskan Data berhasil ditautkan. Untuk memakai data tertaut di perangkat baru, dari menu judul ketuk ikon menu Transfer Data. Silahkan tap OK pada pop-up tersebut.
7. Menautkan Akun ke Google Play Telah Berhasil
Sampai disini kalian sudah berhasil menghubungkan akun PES 2021 ke Google Play.
Manfaat Menghubungkan Akun PES Mobile ke Google Play
Kemudian seperti kami singgung diatas bahwa menautkan data PES 2021 ke Google Play maupun KONAMI ID mempunyai manfaat untuk Backup data akun. Intinya, cara diatas bermanfaat apabila suatu saat kalian ingin ganti perangkat dalam memainkan PES 2021.
Nantinya kalian hanya perlu melakukan TRANSFER DATA DARI KONAMI ID maupun Google Play, tergantung dimana kalian menautkan akun. Namun ingat, jika ingin menghubungkan akun ke Google Play, pastikan akun Google Play belum memiliki data PES 2021. Sebab jika sudah ada, maka data akun yang lama akan tertimpa oleh akun yang baru.
Menariknya lagi, ketika menautkan akun ke Google Play kalian juga berhak MENDAPATKAN KOIN MYCLUB GRATIS dari KONAMI. Nantinya koin yang diperoleh bisa digunakan untuk belanja pemain, jersey atau item lainnya di PES 2021.
KESIMPULAN
Mungkin itu saja ulasan dari gameitu.id mengenai tata cara menautkan data PES 2021 Mobile pada Google Play. Meskipun prosesnya lebih mudah daripada menautkan data ke KONAMI ID, cara diatas juga mempunyai manfaat yang sama, yaitu menjaga data akun PES 2021.
Maka dari itu, bagi semua pemain PES Mobile kami rasa perlu bahkan wajib menautkan akun ke Google Play maupun KONAMI ID. Dengan cara ini, kalian tidak perlu khawatir ketika smartphone yang digunakan rusak atau hilang, karena kalian tinggal melakukan transfer data akun terkait.