10 Cara Menjual Akun Thetan Arena di Komunitas dan eCommerce

Sejak dirilis pertama kali hingga saat ini Thetan Arena berhasil mengumpulkan pengguna dengan jumlah lebih dari 2 juta. Namun dari sekian banyak jumlah tersebut, ada beberapa pemain yang ingin menjual akun Thetan Arena. Memangnya ada cara menjual akun Thetan Arena ?

Nah, sebelum kami jelaskan lebih lanjut, perlu diketahui bahwa Thetan Arena merupakan sebuah permainan PvP yang mengusung genre MOBA. Jumlah pecinta game MOBA di Indonesia sebenarnya cukup banyak, hampir sebanding dengan pecinta game perang-perangan seperti PUBG, COD dan Free Fire.

Meskipun demikian, terkadang karena satu dan lain hal pemain Thetan Arena merasa bosan memainkan game tersebut. Oleh karena itu, beberapa dari mereka ingin menjual akun miliknya. Lalu berapa sih harga pasaran penjualan akun Thetan Arena?

Tenang saja, melalui pembahasan berikut kami telah menyiapkan penjelasan lengkap seputar langkah-langkah menjual akun Thetan Arena. Supaya lebih jelas, langsung saja simak pembahasan selengkapnya dibawah ini.

Ketentuan Harga Penjualan Akun Thetan Arena

Sebelum masuk ke inti pembahasan, terlebih dahulu kami ingin menjelaskan sedikit mengenai ketentuan harga penjualan akun Thetan Arena. Jadi besar kecilnya nominal penjualan akun Thetan Arena ditentukan dari spesifikasi akun.

Sama hal nya seperti saat menjual Hero Thetan Arena dimana penjualan item tersebut juga menyesuaikan kekuatan Hero yang ditawarkan. Lalu bagaimana dengan peminat akun Thetan Arena? Bukankah mereka bisa membuat akun sendiri tanpa harus membelinya?

Terkait hal tersebut, ada beberapa tipe pengguna yang lebih memilih membeli akun yang sudah jadi. Dengan begitu mereka tidak perlu repot-repot Push Rank untuk meningkatkan Tier agar bisa menukarkan saldo gTHC.

Kemudian untuk range harga penjualan akun biasanya dibanderol mulai dari ratusan ribu sampai dengan jutaan rupiah. Sedangkan untuk Platform penjualannya kalian bisa memilih lewat komunitas atau grup pemain Thetan Arena di Media Sosial, eCommerce dan situs iTemku.

Cara Menjual Akun Thetan Arena

Cara Menjual Akun Thetan Arena

Setelah mengetahui sedikit penjelasan terkait range harga penjualan akun, sekarang mari kita lanjut ke proses menjual akun Thetan Arena. Untuk yang pertama kami bakal memberitahukan tata cara jual akun melalui grup atau komunitas pemain Thetan Arena.

Melalui Platform ini kalian bisa dengan cepat mendapatkan pembeli akun yang ditawarkan. Namun dengan catatan harga yang ditawarkan sesuai dengan spesifikasi akun yang dijual. Sedangkan untuk tata cara penjualannya bisa kalian simak dibawah ini :

  • Gabung ke grup Thetan Arena di Facebook, Twitter atau Telegram
  • Setelah itu buat postingan untuk menawarkan akun yang ingin dijual
  • Sertakan juga spesifikasi akun yang dimiliki
  • Kemudian cantumkan harga yang sesuai
  • Lalu tambahkan juga informasi metode pembayaran yang digunakan (transfer Bank / akun eWallet).
  • Jika sudah, kalian tinggal menunggu ada pembeli.

Nantinya jika ada pembeli, mereka bakal melakukan pembayaran melalui metode yang telah tercantum di postingan. Setelah transaksi berhasil, selanjutnya kalian tinggal mengirimkan data Login ke akun Thetan Arena yang telah terjual.

Cara Jual Akun Thetan Arena di eCommerce

Cara Jual Akun Thetan Arena di eCommerce

Selain melalui cara diatas, kalian juga bisa menjual akun Thetan Arena melalui eCommerce seperti Shopee, Bukalapak, Tokopedia dan sejenisnya. Sedangkan untuk syarat menjual akun Thetan Arena di eCommerce kalian perlu membuat akun Penjual terlebih dahulu.

Kemudian untuk tata cara menjual akun di eCommerce sama seperti menjual produk pada umumnya. Jadi disini kalian perlu mencantumkan keterangan akun yang dijual pada halaman Deskripsi produk.

Untuk urusan harga, sama seperti cara diatas yaitu menyesuaikan spesifikasi akun. Hanya saja, untuk konfirmasi pembelian dan serah terima akun kalian perlu meminta pembeli untuk mengirimkan bukti transaksi melalui menu Chat.

Namun untuk menjual akun Thetan Arena disini mungkin kalian perlu menunggu waktu beberapa hari sampai akun terjual. Sebab, kebanyakan orang mencari akun dijual melalui komunitas pemain Thetan Arena.

Cara Jual Akun Thetan Arena di iTemku

Cara Jual Akun Thetan Arena di iTemku

Sampailah kita pembahasan terakhir dari artikel ini, yaitu cara menjual akun Thetan Arena di situs iTemku. Bagi yang belum tahu, iTemku merupakan situs jual beli item game, mulai dari Top Up mata uang game, item dalam aplikasi hingga menjual akun permainan.

Sama seperti menjual akun lewat eCommerce, jika ingin melepas akun Thetan Arena melalui situs iTemku kalian juga perlu registrasi akun sebagai penjual di iTemku. Selain itu, pastikan kalian mempunyai akun Line untuk memperoleh notifikasi terkait produk jualan di iTemku.

Supaya lebih jelas, silahkan simak tata cara menjual akun Thetan Arena dibawah ini :

  • Kunjungi situs iTemku
  • Klik menu Akun lalu pilih Daftar
  • Masukkan Email dan buat password akun. Jika sudah klik Daftar
  • Setelah itu lakukan Login ke iTemku
  • Kemudian scroll kebawah dan pilih Jualan di iTemku
  • Masukkan nomor HP untuk mendapatkan kode verifikasi
  • Input kode verifikasi yang sudah diterima
  • Jika sudah, sekarang masuk ke Pengaturan Toko pada menu TokoKu
  • Masukkan Nama Toko, Metode Pembayaran, Nomor Rekening, Nama Pemilik Rekening, Unggah Foto Profil dan lain sebagainya. Jika sudah, silahkan tunggu proses verifikasi kurang lebih selama 1 x 24 jam.
  • Jika akun Toko sudah berhasil di verifikasi, silahkan buka menu TokoKu -> Dagangan -> Bikin Dagangan Baru.
  • Cantumkan keterangan produk yang ingin dijual (akun Thetan Arena)
  • Tentukan harga penjualan
  • Lalu berikan keterangan tambahan pada kolom Deskripsi.
  • Unggah foto produk
  • Jika sudah, klik Kirim

Setelah berhasil memposting produk jualan, kalian tinggal menunggu ada pembeli akun Thetan Arena yang kalian jual.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari gameitu.id mengenai tata cara menjual akun Thetan Arena di Grup Pecinta Thetan Arena, eCommerce dan situs iTemku. Diatas kami juga menjelaskan bahwa untuk harga jual akun Thetan Arena harus menyesuaikan spesifikasi akun yang ditawarkan. Dengan begitu, kalian bisa mendapatkan pembeli dengan cepat karena harga sesuai.

Leave a Comment