18 Cara Pasang Mod GTA SA Android Dff dan Txd 100% Berhasil

Cara Pasang Mod GTA SA Android – GTA San Andreas? Siapa tidak kenal game populer satu ini? Tentu saja para pecinta game atau bahkan bukan sudah tidak asing lagi dengan game mengasikan satu ini.

Bahkan Anda para pengguna HP Android bisa memainkan game GTA SA untuk menemani waktu luang atau menghibur diri saat menjalani hari yang melelahkan. Bahkan nantinya Anda bisa mabar GTA SA dengan teman.

Selain itu Anda juga bisa memasang mod GTA SA mulai dari mobil Lamborghini, Ferrari dan mobil lain atau bisa juga motor drag maupun motor gede (moge). Lantas apakah Anda sudah tahu bagaimana cara pasang mod GTA SA di Android?.

Jika belum, maka pada pembahasan kali ini kami akan sampaikan tutorial atau langkah pasang mod GTA SA di perangkat Android. Guna lebih jelasnya kami sudah rangkumkan secara lengkap dengan bahan yang perlu disipkan.

Hal Harus Disiapkan Sebelum Pasang Mod

Mengenai cara memasang MOD di GTA Android sebenarnya sangat mudah, terutama memasang mod kendaraan. Namun dalam kemudahan tersebut perlu Anda ketahui dahulu hal-hal yang perlu disiapkan sebelum proses pasang mod.

Salah satu hal yang harus dipersiapkan adalah download aplikasi yang nantinya Anda pasang sebelum ke tutorial. Adapun aplikasi harus di download itu sendiri seperti misal aplikasi:

Tidak hanya itu saja, Anda juga perlu menyiapkan mod GTA SA Android yang akan dipasang. Tujuannya agar proses pemasangan bisa berjalan lancar tanpa ada kendala.

Contoh Download Mod GTA SA Android

Jika Anda belum mendapatkan mod GTA SA Android, maka kami akan berikan contoh mod tersebut. Anda bisa download mod motor drag dan mobil GTA SA Android di link di bawah ini.

MODLINK DOWNLOAD
Motor & MobilDownload (29.95 MB)
Password : Nonton Sampai Habis Anjer

Cara Pasang Mod GTA SA Android

Cara Pasang Mod GTA SA Android

Jika sudah berhasil mendapatkan mod GTA SA Android di atas, maka Anda tinggal mengetahui bagaimana cara pasang mod tersebut. Ada beberapa langkah yang perlu lalui, namun untuk lebih jelasnya bisa simak tutorial di bawah ini.

1. Dapatkan Folder Texdb

Langkah pertama silakan dapatkan folder Texdb terlebih dahulu. Di mana Texdb berfungsi untuk tempat di mana kita meletakan mod yang ingin dipasang. Lalu bagimana cara mendapatkan folder Texdb tersebut? Ini langkahnya.

  • Silakan masuk ke aplikasi ZArchiver.
  • Kemudian lanjut masuk ke Android >Obb > com.rockstargames.gtasa > main.8.com.rockstargames.gtasa.obb > lalu klik “Lihat”.
  • Lanjut copy semua folder yang ada disitu, mulai dari anim, audio, data, models, texdb. Ingat folder saja!.
  • Silakan paste di Android > Data > Com.rockstratgames.gtasa > files > paste.
  • Berikutnya setelah Anda selesai paste, maka kembali ke obb yang tadi, yaitu di Android > Obb > com.rockstargames.gtasa > patch.8.com.rockstargames.gtasa.obb > lalu klik “Lihat”.
  • Silakan copy semua folder yang ada disitu, yaitu data & texdb.
  • Kemudian lanjut paste di Android > Data > Com.rockstratgames.gtasa > files > paste.

Setelah itu, maka Anda hanya perlu lanjut ke pemasangan mod GTA SA Android-nya.

2. Pasang Mod GTA SA format .dff

Langkah berikutnya adalah mengenai cara pasang mod GTA SA Android format .dff. Untuk cara pasang mod GTA SA format .dff maka Anda hanya perlu ikuti cara 1 dan 2. Lebih jelasnya simak cara memasang mod GTA SA Android format .dff di bawah ini.

  • Langkah awal ekstrak file mod yang sudah di download, sebagai contoh disini saya akan mod motor yang namanya “Ferrari”.
  • Silakan buka aplikasi GTAimg Tool > open img > Android > Data> com.rockstargames.gtasa > files > texdb > gta3.img > lalu klik “select”.
  • Masih didalam GTAimg tools, silakan cari file bernama Ferrari.dff” > klik & tahan > klik “replace”.
  • Kemudian cari file Ferrari versi mod-nya yang biasanya ada pada folder download.
  • Jika sudah ketemu, klik saja “select”.
  • Saat sudah selesai, silakan klik titik tiga di pojok kanan atas > klik “rebuild” > tunggu prosesnya.

3. Pasang MOD GTA SA format .txd

Namun jika Anda menjumpai mod dengan format .txd, maka Anda harus melewai langkah 1,2 dan 3 ini. Jika mod Anda isinya hanya .dff saja, maka cukup sampai langkah ke 2 maka Anda sudah bisa memainkannya. Untuk langkah pasang mod GTA SA format .txd sendiri bisa simak berikut ini.

  • Silakan buka aplikasi TXD Tools > give permission.
  • Lanjut klik lambang “folder” di pojok kanan bawah > klik new file picker > oke.
  • Kemudian klik Android > Data > com.rockstargames.gtasa > files > texdb > txd > lalu centang pada txd.txt > select.
  • Lalu klik tanda “+” di pojok kanan bawah > klik from txd archives > cari folder mod.
  • Contoh saat ingin instal / pasang mod Ferrari, maka cari, pilih & centang file mod Ferrari.txd > klik pada tanda centang di pojok kanan atas.
  • Setelah itu pada bagian “if texture with same name exists” klik saja bagian “overwrite” > klik OK > Tunggu prosesnya.

KESIMPULAN

Terkait cara pemasangan mod di atas cukup mudah untuk dipahami, namun perlu diperhatikan jika proses atau langkah pasang mod GTA SA Android di atas perlu memperhatikan format filenya.

Saat menjumpai mod GTA SA Android isinya hanya format .dff maka silakan ikuti langkah tutorial 1 & 2 saja. Namun jika ada format .txd di dalamnya, maka Anda harus gunakan langkah tutorial 1, 2 & 3.

Mungkin itu saja kiranya pembahasan terkait cara pasang mod GTA SA Android yang dapat gameitu.id sajikan. Semoga bermanfaat, terutama bagi pemain GTA SA Android yang masih bingung cara pasang mod-nya.

Leave a Comment