7 Trik Merebut Bola di PES Mobile 2021 Terlengkap

Apakah kalian merupakan pemain PES Mobile 2020 ? jika demikian, kalian mungkin perlu mengetahui trik merebut bola di PES Mobile 2020. Cara ini tentu berguna agar bola selalu berada di kaki pemain kalian.

Untuk menerapkan trik tersebut kalian hanya perlu melakukan beberapa langkah mudah. Disamping itu, kalian tidak perlu membeli formasi baru atau melakukan upgrade apapun.

Trik ini diklaim cukup efektif untuk mendominasi permainan, khususnya dalam hal possesion ball. Selain itu, trik perebutan bola juga cocok untuk kalian para pengguna formasi bertahan.

Baiklah, tidak perlu berlama-lama langsung saja kalian simak seperti apa trik merebut bola di PES Mobile 2020 dibawah ini. Kemudian kami juga memiliki informasi mengenai tips yang menjadi kunci keberhasilan dalam menerapkan trik tersebut.

Ini Dia Trik Merebut Bola di PES Mobile 2002 Dijamin 100% Berhasil

Trik Merebut Bola di PES Mobile 2020

Trik Merebut Bola di PES Mobile 2020

Untuk menjaga lini pertahanan dari serangan lawan tentu kalian wajib memiliki bek yang tangguh. Selain itu, PES Mobile 2020 juga memiliki trik khusus untuk merebut bola yang cukup efektif. Berikut adalah tata cara merebut bola di game PES Mobile 2020 :

  1. Tap menu Pause atau Jeda dalam pertandingan.
  2. Pilih Pengaturan Umum.
  3. Aktifkan settingan Sleding Otomatis.
    Aktifkan settingan Sleding Otomatis.
  4. Lalu ubah settingan Ganti Kursor menjadi Dibantu.
    Lalu ubah settingan Ganti Kursor menjadi Dibantu
  5. Kemudian keluar dan lanjutkan permainan.
  6. Untuk merebut bola kalian tap tombol Tekanan dan Slide keatas.
  7. Jika sudah menerapkan settingan diatas maka pemain kalian akan melakukan pressing ketat ketika bola berada di kaki lawan.

Manfaat Menerapkan Trik Merebut Bola

Manfaat Menerapkan Trik Merebut Bola

Dengan trik perebutan bola diatas tim kalian bisa lebih mendominasi permainan, khususnya dalam hal penguasaan bola. Selain itu, berikut adalah manfaat lain yang bisa kalian peroleh setelah mengaktifkan settingan merebut bola di PES Mobile 2020 :

  • Menjaga lini pertahanan dari serangan musuh.
  • Bisa melakukan tackling tanpa pelanggaran karena menggunakan fitur Sleeding Otomatis.
  • Kerjasama antar pemain dalam melakukan pressing lebih optimal.
  • Cekatan dalam merebut atau memperoleh bola reborn berkat bantuan fitur Ganti Kursor.

Kunci Keberhasilan Menerapkan Trik Merebut Bola

Kunci Keberhasilan Menerapkan Trik Merebut Bola

Selain menerapkan langkah-langkah diatas, kalian juga perlu mempertimbangkan kualitas pemain, khususnya bek agar trik merebut bola bisa lebih optimal. Berikut adalah beberapa tips yang menjadi kunci keberhasilan merebut bola dari kaki lawan :

  • Gunakan bek yang agresif dan tingkat perebutan bola yang tinggi.
  • Gunakan formasi dengan 4 orang pemain belakang ( bek ).
  • Ubah Taktik permainan menjadi Bertahan.

Cara merebut bola di game eFootball PES 2020 android yang telah gameitu.id sajikan diatas bisa kalian gunakan saat memainkan event matchday. Dengan trik tersebut kalian memiliki kesempatan besar untuk mendominasi serta memenangkan pertandingan. Sekedar informasi, event matchday memang perlu kalian menangkan supaya bisa memperoleh hadiah berupa koin myClub. Meskipun tersedia fitur TOP UP KOIN myClub, namun dengan event tersebut kalian bisa menerima item itu secara gratis.

Leave a Comment